Pencarian Iptu Tomi Marbum Terkendala Medan Berat

Proses pencarian Iptu Tomi Marbun terkendala medan berat-Istimewa-
PAPUA, DISWAY.ID -- Mabes Polri telah mengirim perintah agar proses pencarian Kasat Reskrim Iptu Tomi Marbun dilakukan.
Seperti diketahui kasus hilangnya Iptu Tomi sudah lebih sebulan, namun keberadaannya belum diketahui.
Polda Papua Barat akhirnya menerjunkan Satuan Ditpolairud untuk pencarian Iptu Tomi.
BACA JUGA:Kunjungan Macron Dinilai Jadi Angin Segar untuk Diplomasi Ekonomi Indonesia-Prancis
BACA JUGA:Kadin dan Kemenlu Buka Jalan Diplomasi Ekonomi Lewat Dubes Baru
Proses pencarian juga dipantau langsung dengan dua jenis helikopter Bell 412 dan Bell 429.
Namun misi mulia dengan sandi "Operasi Alfa Bravo Moskona 2025" ini menempuh jalan cukup terjal.
Pencarian Iptu Tomi Marbum terkendala medan berat pegunungan dan hutan yang lebat.
"Medan berat pegunungan dan hutan lebat menghiasai misi mulia ini," tulis keterangan Divisi Humas Polri dilansir dari akun Instagram, Jumat, 25 April 2025.
Melihat unggahan itu, salah satu helikopter tampak terbang di atas bantaran sungai.
BACA JUGA:Jhon Tabo: DOB Papua Pegunungan Penuh Perjuangan, Anak Gunung Harus Jadi Profesor
BACA JUGA:Tembus Berapa Harga BBM Pertamina di Papua Hari Ini?
Di sisi lain juga hutan nan lebat terlihat dari atas langit jika misinya akan membutuhkan waktu cukup lama.
"Kami berharap doa dan dukungan seluruh masyarakat, semoga upaya ini segera membuahkan hasil dan Iptu Tomi Marbun dapat segera ditemukan," tambah keterangan itu.
Sumber: