Kemlu RI Klaim Belum Pernah Dengar Rusia Minta Pangkalan Udara di Papua

Kamis 17-04-2025,06:06 WIB
Reporter : Dimas Chandra Permana
Editor : Dimas Chandra Permana

Janes menyebut di pangkalan udara tersebut Rusia dapat menempatkan pesawat pengintainya.

"Pangkalan udara itu berada di Biak Numfor di Provinsi Papua, Indonesia.

BACA JUGA:Pemprov Papua Harap Kabupaten/Kota Kebut Pelaksanaan Program Kerja, Ini Alasannya!

BACA JUGA:Viral! Bisa-bisanya Uang Pecahan Rp 50.000 Nolnya Hilang Satu Jadi Rp 5.000, BI Salah Cetak?

"Dan merupakan pangkalan bagi Skuadron Penerbangan 27 Angkatan Udara Indonesia, di mana dapat mengoperasikan armada pesawat pengintai CN235," demikian laporan media tersebut.

Namun demikian dalam klausul yang diklaim Janes itu tidak disebutkan secara rinci apa saja permintaan Rusia terhadap Indonesia.

Salah satunya adalah jumlah dan jenis pesawat Rusia yang ingin ditempatkan di Biak Numfor.

Kendati begitu Janes mengklaim dalam beberapa tahun terakhir Rusia telah mengirim beberapa permohonan ad hoc agar dapat menempatkan pesawat pembon Tupolev Tu-95 dan pesawat angkut II-76.

Kemenhan RI Jawab Isu

Melalui Juru Bicara Kementerian Pertahanan RI Frega Wenas menegaskan jika laporan tersebut tidak benar.

Menurutnya tidak ada permintaan rencana penempatan armada pertahanan Rusia yang ingin ditempatkan di Papua.

"Laporan tersebut salah," jelasnya.

Kategori :