Persipura Jayapura dan PSS Sleman Jadi Sorotan di Pekan ke-6 Pegadaian Championship

Persipura Jayapura dan PSS Sleman Jadi Sorotan di Pekan ke-6 Pegadaian Championship

Jeam Kelly Sroyer, striker Persipura Jayapura--Dok. Ileague

PAPUA.DISWAY.ID - Sepuluh laga Pekan ke-6 Pegadaian Championship 2025/26 telah rampung digelar. Dari total lima pertandingan di Grup A dan lima pertandingan di Grup B, dua tim tampil paling menonjol: Persipura Jayapura dan PSS Sleman.

Kedua tim menjadi sorotan karena mencatat hasil gemilang. Persipura menjadi satu-satunya tim tuan rumah yang berhasil menang, sementara PSS Sleman memperpanjang tren sempurna mereka di musim ini.

Persipura Bangkit Bersama Rahmad Darmawan

Setelah menelan dua kekalahan beruntun, Persipura Jayapura akhirnya kembali ke jalur kemenangan. Tim berjuluk Mutiara Hitam mengalahkan Persiba Balikpapan dengan skor tipis 1-0 di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Minggu (19/10/2025).

Kemenangan ini bukan hanya mengakhiri tren negatif, tetapi juga menandai awal baru di bawah kepemimpinan pelatih Rahmad Darmawan.

Dengan hasil tersebut, Persipura berhasil mengamankan tiga poin penting dan menjaga asa bersaing di papan tengah Grup B.

Enam Tuan Rumah Tumbang, Tiga Lainnya Imbang

Selain Persipura, tak ada satu pun tim kandang lain yang mampu meraih kemenangan di pekan ke-6.

Enam klub justru menelan kekalahan di hadapan pendukungnya sendiri, di antaranya:

  • Sriwijaya FC 0-1 Persekat Tegal
  • Kendal Tornado FC 0-1 Deltras FC
  • FC Bekasi City 0-1 Garudayaksa FC
  • Barito Putera 0-1 Persela Lamongan
  • Persikad Depok 0-1 Persiraja Banda Aceh
  • PSIS Semarang 0-5 PSS Sleman

Sementara tiga laga lainnya berakhir imbang, yakni:

  • Persiku Kudus 1-1 Persipal Palu
  • PSPS Pekanbaru 1-1 Sumsel United
  • Adhyaksa FC Banten 1-1 PSMS Medan

PSS Sleman Masih Perkasa dan Tak Terbendung

Performa PSS Sleman terus mengesankan. Tim berjuluk Laskar Elang Jawa menjadi tim dengan catatan gol terbanyak pekan ini, usai menang telak 5-0 atas PSIS Semarang.

Kemenangan itu memperpanjang rekor sempurna mereka menjadi enam kemenangan beruntun tanpa satu pun kekalahan.

Dengan tambahan tiga poin, PSS kini kokoh di puncak klasemen Grup B dengan 18 poin, unggul tiga angka dari Barito Putera di posisi kedua.

Barito Putera Tumbang di Kandang Sendiri

Salah satu kejutan besar juga terjadi di laga lain, ketika Barito Putera yang sebelumnya mencatat lima kemenangan beruntun, harus menyerah 0-1 dari Persela Lamongan di kandang sendiri.

Kekalahan ini menjadi yang pertama bagi Laskar Antasari musim ini, sekaligus membuat mereka kehilangan status tak terkalahkan.

Sumber: