Realisasi Pendapatan Pemprov Papua Tembus Rp 2,963 Triliun, Selisih Rp 81 Juta dari Target!

Realisasi Pendapatan Pemprov Papua Tembus Rp 2,963 Triliun, Selisih Rp 81 Juta dari Target!

Ilustrasi: Kota Jayapura, Papua. -Simon Spring/Unsplash-

PAPUA, DISWAY.ID -- Laporan terkini terkait realisasi pendapatan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua tembus Rp 2,963 triliun.

Melansir Antara, Kamis, 17 April 2025, realisasi anggaran 2024 tersebut selisih Rp 81 juta dari target Rp 3,044 triliun.

Jika dipresentasikan, pencapainnya hanya mencapai 97,34 persen dari target yang ditetapkan itu.

BACA JUGA:Syarat Masuk Rekrutmen Bersama BUMN, Orang Asli Papua Merapat!

Sekda Pemprov Papua Yohanes Walilo, menjelaskan kontribusi atas pendapatan terbesar berasal dari pendapatan transfer senilai Rp 2,373 triliun atau setara 80,10 persen.

Lalu diikuti Pendapatan Asli Daerah (PAD), dan pendapatan lainnya yang sah di mana nilai mencapai ratusan miliar.

"Kemudian diikuti Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp 583,820 miliar atau 19,70 persen dan lain-lain pendapatan yang sah senilai Rp 5,7 miliar atau 0,20 persen," paparnya.

BACA JUGA:Kemlu RI Klaim Belum Pernah Dengar Rusia Minta Pangkalan Udara di Papua

Genjot Inovasi Daerah

Yohanes mengatakan untuk menggenjot pendapatan anggaran 2025, Pemprov Papua diklaim akan melakukan berbagai inovasi.

Menurutnya program-program dengan kreativitas tinggi, diharapkan dapat meningkatkan pendapatan Pemprov Papua.

"Kami terus mendorong agar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat melakukan inovasi, sehingga memberikan peningkatan pendapatan pada 2025," ujarnya.

BACA JUGA:Koperasi Desa: Antara Gerakan Ekonomi Rakyat dan Alat Program Negara

Yohanes menyebut seluruh perangkat daerah perlu menyadari hal ini bahwa inovasi-inovasi dapat menjadi sumber pertumbuhan baru di Papua.

"Dengan kondisi fiskal yang telah dirasionalkan, maka perlu ada sumber-sumber pertumbuhan baru," katanya.

Sumber: